Pelitasumatera.com, PALEMBANG – Wakil Walikota Fitrianti Agustinda tetap komitmen untuk menjaga kebersihan sungai. Ini terlihat dari selama tiga hari berturut-turut, Wawako memantau petugas yang membersihkan Sungai Kedukan, yang berfungsi sebagai penampung air di wilayah Ilir Barat II dan sekitatnya.
Tidak tanggung-tanggung, satu-persatu dinas terkait yang belum hadir secara langsung ia hubungi guna menunggu kehadiran mereka. Berdasarkan hasil pengamatan tiga hari di Sungai Kedukan, jika menjelang siang sampah mulai mengalir bahkan terlihat langsung oleh dirinya saat duduk di pinggir Sungai Kedukan.
Menurut Fitri, secara bertahap sudah kita selesaikan semuanya, akan tetapi terakhir Sungai Kedukan ini memerlukan perhatian pembersihan mulai dari sisi kanan dan kanan kirinya.
“Ya saat memasuki musim hujan seperti ini, kawasan tersebut tidak kotor lagi serta memang benar bersih. Selain itu juga anak-anak dikawasan tersebut saya melihat bisa berenang di sungai kedukan,” jelasnya, Kamis saat memonitor kebersihan Sungai Kedukan, Rabu (6/12/2018).
Ia menambahkan, kawasan ini akan dibuat taman yang sudah sebenarnya sudah sejak lama disiapkan oleh pemerintah. “Akan tetapi memang kalau kita perhatikan taman itu kurang terawat. Kedepan ini akan menjadi Pekerjaan Rumah (PR).”
“Nanti dua kawasan tersebut seperti Seberang Ulu dan Ilir itu, benar-benar kita perbanyak ruang terbuka hijau ,kita akan perbaiki semuanya agar masyarakat di sini nanti bisa menggunakannya sebagai objek wisata apa lagi di pinggir sungai,” tukasnya.
Penulis: Yanti