Bukan Madrid, Pogba Sepakat Gabung PSG

Paul Pogba (Foto: Ist)

Pelitasumatera.com, MADRID – Sebuah fakta terungkap terkait transfer gelandang Manchester United, Paul Pogba.

Sempat kencang dikabarkan bakal hengkang ke Real Madrid, Pogba ternyata sempat menjalin kesepakatan dengan klub kaya raya Prancis, Paris Saint-Germain (PSG).

Pogba sebelumnya kencang dikabarkan bakal mendarat di Santiago Bernabeu pada bursa transfer musim panas kemarin.

Tapi nyatanya, pemain tengah berusia 26 tahun ini masih tetap berada dalam skuat utama Setan Merah musim ini.

Performa yang tak kunjung membaik, ditambah pernyataannya yang diungkapnya ingin pergi dari Old Trafford, membuat sejumlah fans MU mendesaknya untuk segera angkat kaki.

Meski demikian, Pogba ternyata tetap mendapatkan tempat dalam formasi inti Ole Gunnar Solskjaer.

Di sisi lain, santernya kabar bahwa Pogba bakal menjadi bintang baru Madrid tak lepas dari keinginan Zinedine Zidane.

Juru taktik armada La Casa Blanca, juga pernah mengutarakan keinginannya untuk bisa bekerjasama dengan Pogba di Madrid.

Akan tetapi menurut laporan Calciomercato, PSG ternyata berhasil menikung Madrid. Ya, PSG dan Pogba kabarnya sudah menjalin kesepakatan untuk transfer dalam jangka waktu bursa transfer lalu.

PSG disebut bersedia menaikkan gaji Pogba hingga mencapai 429 ribu Pounsterling, atau setara dengan Rp7,4 miliar per pekan.

Akan tetapi, proses transfer Pogba menuju Parc des Prince harus gagal. Kegagalan transfer Pogba ke PSG tak lepas dari batalnya juga kepindahan megabintang Brasil, Neymar, ke Barcelona.

Hingga saat ini, Pogba sudah hampir empat musim membela panji Manchester Merah. Sejak dipulangkan dari Juventus awal musim 2016/2017, Pogba mampu mencetak 31 gol dalam 139 penampilannya di semua ajang.

Bersama MU juga Pogba ikut merasakan gelar juara Piala Liga Inggris dan Liga Europa di musim pertamanya. (viva)