Timnas Indonesia Akan Dilatih Ruud Gullit

Ruud Gullit (Foto: Ist)

PALEMBANG – Ketua Umum PSSI Mochammad Iriawan mengungkapkan Ruud Gullit dipersiapkan sebagai alternatif pelatih untuk Timnas Indonesia. Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu bahkan menyebut sudah berkomunikasi dengan legenda Timnas Belanda dan AC Milan tersebut.

Keputusan PSSI menghubungi Ruud Gullit karena ketidakjelasan dari dua kandidat pelatih yang sudah ditemui. Shin Tae-yong dikabarkan enggan melatih Timnas Indonesia  dan lebih memilih membesut klub di Liga Super China.

Sedangkan PSSI tidak begitu sreg dengan program yang telah diajukan oleh Luis Milla. “Kami sudah menghubungi Ruud Gullit sejak satu pekan lalu. Namun, belum ada respons dari dirinya,” kata Iwan Bule.

“Kami meminta Sekjen PSSI berkomunikasi dengan dia di Belanda. Sampai saat ini, belum ada kepastian bisa atau tidaknya,” lanjut pria berpangkat bintang tiga Polisi itu.

PSSI memberikan tenggat waktu selama satu bulan kepada Ruud Gullit untuk merespons tawaran yang diberikan. Jika tidak dipenuhi, PSSI bakal mencari kandidat lain sebagai pelatih anyar Timnas Indonesia.

“Ditunggu sampai akhir bulan ini. Mudah-mudahan ada kabar,” ujar Iwan Bule. (net)