Palembang – Masuki tahapan finishing, pengerjaan pembuatan MCK komunal pada giat TMMD di kampung Jawi kelurahan sungai selincah kecamatan Kalidoni.
Pada hari ini, DANSSK satgas TMMD kapten Infanteri Winarto, tinjau langsung pengerjaan pembangunan MCK komunal di pemukiman warga.
Pembuatan MCK komunal yang merupakan program pembangunan fisik TMMD ke 110 Kodim 0418 Palembang, terus alami progres pengerjaan yang begitu signifikan.
Oleh sebab itu, pembuatan MCK komunal yang berada di pinggiran kawasan pemukiman di kampung Jawi, di tinjau langsung dan melihat sejauh mana proses pengerjaan.
Di katakan DANSSK satgas TMMD Kapten Infanteri Winarto, pada Target sasaran pembangunan fisik TMMD berupa pembuatan MCK komunal ini, telah mulai masuk tahap merapikan atau finishing.
“Alhamdulillah MCK komunal yang kita buat mulai masukiy tahapan finishing, tentu pengerjaan nya ini berkkat antusias warga membantu”.