Indonesia Vs Nepal: Menang 7-0, Garuda Terbang ke Piala Asia 2023

Kuwait – Timnas Indonesia menggulung Nepal dengan skor 7-0. Hasil tersebut membawa skuad Garuda terbang ke Piala Asia 2023.

Indonesia vs Nepal tersaji pada matchday ketiga Grup A Kualifikasi Piala Asia di Jaber Al-Ahmad International Stadium, Rabu (15/6/2022) dini hari WIB. Indonesia memimpin 2-0 di babak pertama lewat gol Dimas Drajad dan Witan Sulaeman.

Babak kedua berjalan lebih mulus untuk Indonesia, terlebih Nepal sudah bermain dengan 10 orang saat tertinggal satu gol. Fachruddin Aryanto, Saddil Ramdani, Elkan Baggott, Witan, Marselino Ferdinan menambah gol.

Hasil ini membuat Indonesia finis di posisi runner-up Grup A dan meraih tiket ke Piala Asia 2023. Tim Merah-Putih melaju setelah mengambil slot dari posisi runner-up terbaik.

Indonesia terakhir tampil di Piala Asia pada 2007. Indonesia saat itu menjadi tuan rumah bersama beberapa negara Asia Tenggara lainnya.