Manchester – Laga Big Match Premier League antara Manchester United vs Arsenal dimenangkan setan merah dengan skor 3-1.
Laga ini berlangsung di Old Trafford, Minggu (4/9) pukul 22.30 WIB pada pekan keenam. Manchester United dan Arsenal sama-sama bermain dengan formasi 4-2-3-1. Di babak pertama kedua tim langsung bermain terbuka.
Arsenal sempat unggul 1-0 lewat Gabriel Martinelli di menit ke-12. Wasit mengecek VAR, gol itu dianulir karena ada pelanggaran lebih dulu oleh Odegaard ke Eriksen.
Manchester United bikin gol pertama di menit ke-35 lewat pemain debutan, Antony. Skor 1-0 bertahan sampai turun minum.
Di babak kedua, Bukayo Saka bawa Arsenal samakan kedudukan 1-1 pada menit ke-60. Rashford membalas dengan brace di menit 66′ dan 75′.
MU menang 3-1. Hasil itu membawa MU naik ke peringkat kelima klasemen sementara Liga Inggrus dengan 12 poin. Arsenal tetap di puncak dengan 15 poin.
Susunan pemain:
Manchester United: De Gea, Dalot, Varane, Martinez (Maguire 80′), Malacia, McTominay, Eriksen, Antony (Ronaldo 58′), Fernandes, Sancho (Fred 67′), Rashford (Casemiro 80′).
Arsenal: Ramsdale, White (Tomiyasu 80′), Saliba, Gabriel, Zinchenko (Nketiah 74′), Lokonga (Viera 74′), Xhaka, Saka, Odegaard (Smith Rowe 73′), Martinelli, Jesus.