Pemprov Sumsel Gelar Rapat Inventarisasi E-Services Pengembangan Portal Pelayanan Publik

Palembang – Pemprov Sumsel Lakukan Rapat Inventarisasi E-Services Dalam Rangka Pengembangan Portal Pelayanan Publik pada wilayah Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel Command Center, Kamis (13/10/2022).

Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan melalui Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Sumatera Selatan melakukan Rapat Inventarisasi E-Services bersama Dinas Kominfo Kabupaten/Kota dalam rangka Pengembangan Portal Pelayanan Publik pada wilayah Provinsi Sumatera Selatan.

Melalui kesempatan tersebut Gubernur Sumsel H Herman Deru diwakili Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Sumsel, H. Achmad Rizwan, SSTP, MM menyampaikan bahwa pelaksanaan Sistem Pemerintah Berbasis Elektronik (SPBE) bukanlah tanggung jawab dari Dinas Kominfo sendiri, melainkan juga tanggung jawab bersama dari seluruh perangkat daerah yang ada.

“Portal Pelayanan Publik Sistem harus terintegrasi yang secara komperhensif dan tidak terputus – putus serta diperlukan clearance Belanja TIK pada pemerintah Provinsi dan Kab/Kota”, tambahnya.

Selain itu Ia juga berharap terkait dengan permasalahan yang dihadapi oleh Pemerintah Provinsi maupun Pemerintah Kab/Kota dapat disampaikan ke Pemerintah Pusat dan diberikan solusinya.

Ditambahkannya pula bahwa kedepan diperlukan adanya sebuah legal standing untuk Belanja TIK dari pemerintah pusat, sehingga dapat menjadi dasar bagi Pemerintah Provinsi dan Kabupaten/Kota dalam menjalankan SPBE secara baik dan benar.

Terkait hal diatas, Analis Pengaduan Masyarakat KemenPAN RB RI, Rizky Dwiputra, mengatakan bahwa dirinya akan menyampaikan catatan hasil rapat terkait permasalahan dan saran yang telah disampaikan oleh Kepala Dinas Kominfo Provinsi Sumatera Selatan beserta Kadis Kominfo Kab/Kota lainnya kepada Kementerian PAN RB dan SPBE Nasional agar diberikan solusinya.

Ia juga menekankan bahwa penyerahan formulir inventarisasi paling lambat pada tanggal 28 Oktober 2022 bagi Pemerintah Provinsi maupun pemerintah Kab/Kota untuk mengumpulkannya.