Manchester – Manchester City maju ke perempatfinal Liga Champions secara meyakinkan, Erling Haaland mencetak lima gol dalam pesta gol Man City ke gawang RB Leipzig.
Man City menggulung RB Leipzig dengan skor telak 7-0 pada pertandingan babak 16 besar leg II. Duel itu berlangsung di Stadion Etihad pada Rabu (15/3/2023) dinihari WIB.
The Citizens ngebut dengan mengungguli Leipzig tiga gol melalui hat-trick Haaland (satu penalti) di akhir babak pertama. Tim tuan rumah semakin menggila usai menciptakan empat gol tambahan di paruh kedua dari Ilkay Guendogan, sepasang gol Haaland, dan Kevin de Bruyne.
Dengan demikian, Man City berhak lolos ke babak selanjutnya setelah unggul agregat 8-1 dari RB Leipzig. Tim besutan Pep Guardiola itu lolos ke perempatfinal untuk keenam kalinya berturut-turut.
Susunan Pemain
Manchester City: Ederson; Ruben Dias, Nathan Ake, Manuel Akanji, Rodri (Kalvin Phillips 64′), John Stones (Sergio Gomez 64′), Jack Grealish (Phil Foden 55′), Bernardo Silva, Erling Haaland (Julian Alvarez 63′), Ilkay Guendogan (Riyad Mahrez 55′), Kevin De Bruyne.
Leipzig: Janis Blaswich; Josko Gvardiol, Willi Orban, David Raum, Benjamin Henrichs (Lukas Klostermann 80′), Emil Forsberg (Andre Silva 63′), Kevin Kampl, Amadou Haidara (Mohamed Simakan 63′), Timo Werner (Yussuf Poulsen 63′), Dominik Szobozlai (Dani Olmo 73′), Konrad Laimer.