Birmingham – Duel enam gol tercipta saat Aston Villa vs Liverpool. The Reds yang unggul dua gol harus puas dengan hasil imbang 3-3.
Pada laga di Villa Park, Selasa (14/5/2024) dini hari WIB, Liverpool memimpi 3-1 duluan lewat gol-gol bunuh diri Emiliano Martinez, Cody Gakpo, dan Jarell Quansah.
Villa yang membalas lewat Youri Tielemans akhirnya mendapat satu poin setelah dua gol pemain pengganti Jhon Duran. Villa tertahan di posisi keempat klasemen Liga Inggris dengan 68 poin, sementara Liverpool di posisi ketiga dengan 79 poin.