Perempuan Indonesia Maju Pengerak dan Pengumpul Wanita Hebat

Palembang – Pelantikan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Perempuan Indonesia Maju (PIM) Sumsel dilaksanakan di ballroom Hotel Aryaduta Palembang,Rabu (12/6/2024).

Ketua DPD PIM Sumsel, Hj. Helen Ganefo, S.Keb., M.Kes, mengatakan, masih banyak tugas yang harus diselesaikan, terutama pembentukan DPC di 13 kabupaten se-Sumsel. “Ini adalah langkah awal untuk memperkuat jaringan PIM di seluruh Sumatera Selatan,” ujar Helen.

Dalam rencana ke depan, DPD PIM Sumsel akan menyelenggarakan Hari Kebaya Nasional pada Juli 2024. Kegiatan ini akan melibatkan kerja sama dengan Ketua DPRD Sumsel dan Ibu Pj. Walikota Palembang. “Kami berharap bisa menggerakkan ibu-ibu di Sumsel untuk berkebaya secara nasional pada acara tersebut,” tambah Helen.

Selain itu, sambung Helen, pihaknya juga mendorong perempuan-perempuan di Sumsel untuk aktif dalam dunia politik. Ia berharap ke depannya semakin banyak perempuan Sumsel yang duduk di kursi DPRD Sumsel. “Perempuan harus berani tampil dan berkontribusi dalam pengambilan keputusan,”bebernya.

Sementara itu, Ketua Ikatan Langkah Dansa Indonesia Sumsel Hj. Eryn Sukma, SH,SE menjelaskan, Karena Perempuan Indonesia Maju (PIM) adalah pengerak dan pengumpul wanita hebat dalam berbagai latar belakang, dan saya pun akan segera bergabung disini.

Lanjutnya, yang saya tahu disini terdapat banyak kegiatan baik bergerak di bidang sosial seperti bakti sosial, maupun meningkatkan produktifitas serta kretifitas seperti fashion, dan juga melalui PIM kita juga bisa bersosialisasi dengan seluruh kalangan dan latar belakang.

“Dan jangan takut Ibu ibu yang ada dirumah, kita disini dapat mengembangkan diri, dan bebas siapa pun yang ingin ikut bergabung,” ungkapnya.

“Harapan setelah adanya pelantikan ini semakin banyak pelantikan di DPC yaitu 17 kabupaten/Kota karena ini semakin memperkuat DPD demi memajukan Sumsel kita tercinta Ini,”tutupnya.