Relawan Ungu Cuma Satu, Dukung HDCU

Palembang – Relawan Ungu Sumatera Selatan lanjutkan perjuangan bersama Herman Deru.

Hal ini diungkapkan oleh Adhi Prawoto, PLT Relawan Ungu Sumatera Selatan, di dalam Konferensi Pers di Monte cafe dan resto Jl KHA Dahlan Palembang, Kamis (10/10/2024) malam.

“Kami tegak lurus di dalam barisan perjuangan H Herman Deru dan H Cik Ujang. Karena ini bukan yang pertama, kami sudah mendukung H Herman Deru di pilkada 2018 yang lalu,” ujar Adhi

Lebih lanjut, Bang Aiy, sapaan Akrab Adhi Prawoto mengatakan bahwa, relawan ungu telah berdiri dari tahun 2007 dengan akta pendirian no. 37/191-12-12-2007.

Nama dan logo sendiri juga sudah terdaftar secara resmi di Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (HAKI) dengan nomor IDM 000219842 sejak 5 Oktober 2009.

Selain itu sudah terdaftar di Kesbangpol Provinsi Sumsel Selatan no. 220/2024/Ban.Kesbangpol dan Linmas/2011 dan surat keterangan terdaftar Kemendagri RI no. 0500-00-00/115/VI/2020.

Dengan legal standing tersebut, Bang Aiy mengklaim bahwa dirinya dan kepengurusan saat ini sah di mata hukum.

“Relawan ungu cuma satu, dan kami tetap setia di garis perjuangan H. Herman Deru dan H. Cik Ujang. Apabila ada yang mengklaim nama, logo atau mengatasnamakan relawan ungu apalagi sampai mendukung salah satu Paslon lain, kami pastikan itu palsu dan siap kami tindak secara hukum yang berlaku,” tambahnya

Bang Aiy dan seluruh pengurus solid memenangkan Herman Deru dan Cik Ujang, dirinya menyebutkan bahwa akan melakukan konsolidasi Relawan Ungu Se-Sumsel untuk memenangkan HD-CU.

“Kami akan konsolidasikan dan sosialisasikan Herman Deru dan Cik Ujang ke ribuan anggota Relawan Ungu Se-Sumsel, kami yakin relawan ungu bisa menjadi ujung tombak kemenangan HD-CU di Sumsel,” tutupnya