Paris – Kabar dari Paris Saint-Germain (PSG). Pemain bintangnya, Kylian Mbappe, mau meninggalkan klub Prancis itu. Tidak saat ini juga melainkan tahun depan, di akhir musim 2020/2021.
Kylian Mbappe sempat dikabarkan akan meninggalkan PSG di bursa transfer musim panas ini. Sayangnya di tengah situasi Pandemi Corona, klub-klub raksasa Eropa sedang sulit pendapatannya sehingga dirasa tidak akan mampu memboyong pemain muda Prancis itu.
Harga untuk memboyong Mbappe, disanterkan mencapai Rp 3 triliun. Si pemain pun menyatakan masih ingin membela PSG, menghargai kontraknya sampai tahun 2022, dan masih mau membawa timnya menaklukkan Liga Champions.
Dilansir dari The Times, Kylian Mbappe bak berubah pikiran. Dia menyatakan ingin hengkang dari PSG di akhir musim 2020/2021 mendatang.
Meski begitu, Mbappe tidak menjelaskan lebih rinci mau ke mana nanti kakinya akan melangkah. Desas-desusnya, dia dikabarkan ingin bergabung ke Real Madrid atau ke Liverpool.