Skotlandia – membuat kejutan dengan membekuk Spanyol dalam laga matchday 2 Grup A Kualifikasi Euro 2024, Rabu (29/3/2023). Tuan rumah membungkus tiga poin lewat kemenangan 2-0.
Bermain di hadapan publik Hampden Park, Skotlandia menunjukkan semangat juang luar biasa menghadapi Spanyol yang masih baru memasuki era pelatih Luis de La Fuente.
Tim Matador boleh unggul materi pemain, tapi kali ini Skotlandia tampil jauh lebih baik. Scott McTominay mencetak brace (7′, 51′) untuk membantu timnya menundukkan tim tamu.
Kemenangan ini jadi torehan tiga poin kedua Skotlandia di klasemen sementara Grup A Kualifikasi Euro 2024.
Susunan pemain
SKOTLANDIA (3-5-1-1): Angus Gunn; Ryan Porteous, Grant Hanley, Kieran Tierney; Aaron Hickey, Scott McTominay, Callum McGregor, John McGinn, Andrew Robertson; Ryan Christie; Lyndon Dykes.
SPANYOL (4-2-3-1): Kepa Arrizabalaga; Pedro Porro, David Garcia, Inigo Martinez, Jose Gaya; Rodri, Mikel Merino; Yeremi Pino, Dani Ceballos, Mikel Oyarzabal; Joselu.