Bupati Askolani Perlancar Akses Internet Masuk Desa

Tanjung Lago – Guna memperlancar akses internet masyarakat dalam memperoleh informasi, Bupati Banyuasin, H. Askolani, SH., MH melakukan peletakan batu pertama lokasi penempatan Tower Telkomsel di Desa Manggaraya, Kecamatan Tanjung Lago, Kabupaten Banyuasin, Minggu (17/09).

Penempatan Tower ini guna mempermudah masyarakat desa dalam mengakses internet guna memperoleh informasi dan memperlancar komunikasi pemerintah desa dengan pemerintah kabupaten. Dengan memiliki tower tentu akses internet menjadi mudah dan percepatan informasi dapat dirasakan oleh masyarakat desa.

Didampingi Kepala Dinas Kominfo_SP dan Kepala OPD terkait lainnya dan Manager Operasional Telkomsel, Bupati Askolani meletakkan batu pertama lokasi penempatan Tower disaksikan langsung oleh masyarakat Desa Manggaraya. Rasa bahagia masyarakat Desa Manggaraya terlihat dari antusias mereka menyambut kehadiran orang nomor satu di Banyuasin ini.

Kepala Desa Manggaraya, Ahmad Bayu Aji menyampaikan rasa suka cita mereka karena Bupati Askolani telah memenuhi impian masyarakat Desa Manggaraya. “Tidak ada yang ingin kami miliki saat ini selain tower yang alhamdulillah akan diresmikan hari ini oleh Bupati Askolani. Kami begitu ingin memiliki telekomunikasi di desa kami dan akhirnya dipenuhi oleh Bupati Askolani diakhir masa jabatan beliau,” jelasnya.

Sementara itu, General Manager GOP Regional Sumbagsel, Dona Saputra mengingatkan dampak positif dan negatif dari internet, peran kita sebagai orang tua untuk mengedukasi anak-anak agar bijak menggunakan internet ini. Dengan adanya sinyal di desa ini, kami pihak telkomsel agar orang tua bijak dalam memantau penggunaan internet.