Talang Kelapa — Melalui temu bisnis, wujudkan akselerasi hilirisasi dan investasi berkelanjutan di Kabupaten Banyuasin, Pemerintah Kabupaten Banyuasin melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) mengadakan temu bisnis dilaksanakan di Pinewoods Citra Grand City, Kelurahan Tanah Mas, Kecamatan Talang Kelapa, Jum’at (20/12/2024).
Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Satu Pintu Kabupaten Banyuasin, Dr. Drs. H. Ali Sadikin, M.Si menyampaikan bahwa temu bisnis ini adalah upaya untuk meningkatkan sinergisitas antara Pemerintah Kabupaten Banyuasin dengan Investor agar investasi di Banyuasin dapat meningkatkan pertumbuhan ekononi daerah serta dapat menciptakan lapangan kerja.
Ali menambahkan bahwa investasi memiliki multiplier effect (efek berganda) terhadap sektor lainnya, berpengaruh terhadap penyerapan tenaga kerja, pendapatan asli daerah, mampu meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat. Pemerintah telah memberikan banyak kemudahan kepada investor sebagai penggerak ekonomi melalui berbagai regulasi dan kebijakan.
“Dengan sinergisitas antara pelaku usaha dan pemerintah daerah Kabupaten Banyuasin diharapkan terwujudnya kenyamanan dan menarik minat investor sehingga mempercepat terwujudnya visi dan misi Kabupaten Banyuasin masa Pj. Bupati Banyuasin Bapak Muhammad Farid, S.STP.,M.Si, ” tutupnya.
Sementara itu, Penjabat Bupati Banyuasin, Muhammad Farid, S. STP., M. Si mengucapkan terima kasih kepada para investor yang telah berinvestasi, tentu ini berguna untuk pembangunan di Kabupaten. Pemkab Banyuasin mempermudah perizinan bagi investor yang akan berinvestasi di Banyuasin. “Ayo berinvestasi untuk meningkatkan pendapatan daerah sehingga tercipta kesejahteraan bersama, ” ajaknya kepada semua investor yang hadir.