Toprak dan Yamaha Resmi Berpisah

Palembang – Kabar mengejutkan datang dari kubu Yamaha. Toprak Razgatlioglu resmi meninggalkan mereka di World SBK 2024.

Hal ini pun sekaligus membenarkan rumor bahwa ia tertarik pindah ke tim lain, sekaligus membatalkan kesempatannya pindah ke MotoGP bersama Monster Energy Yamaha musim depan.

Razgatlioglu menjalani debut WorldSBK pada 2018 bersama Turkish Puccetti Kawasaki, sebelum pindah ke Pata Yamaha WorldSBK pada 2020.

Sejak itu, ia dirayu-rayu Yamaha untuk pindah ke MotoGP, tetapi menolak melakukannya sebelum berhasil menjadi juara dunia di kancah superbike.

Razgatlioglu pun mewujudkan target itu pada 2021. Sayang, ia gagal mempertahankan tahta pada 2022, kalah dari rider Aruba.it Racing Ducati, Alvaro Bautista.

Usai Seri Catalunya pada awal Mei, ‘El Turco’ ada di peringkat kedua pada klasemen pembalap, tapi sudah tertinggal 69 poin dari Bautista.