Real Madrid Juara LaLiga 2023/24

Madrid – Real Madrid meraih gelar juara La Liga ke 36 di pekan ke-34, Sabtu, 4 Mei 2024. Los Blancos meraih kemenangan 3-0 atas Cadiz di Santiago Bernabeu. Sementara sang riva, Barcelona tumban 2-4 dari Girona di Montilivi.

Meskipun masih menyisakan 4 pertandingan, perolehan poin Real Madrid di klasemen Liga Spanyol 2023/2024 sudah tidak mungkin terkejar oleh Barcelona yang seolah sudah ‘kehabisan bensin’.

Madrid mengoleksi 87 poin dari 34 laga, sedangkan Barca hanya memiliki 74 poin. Jika Blaugrana sekalipun menyapu bersih 4 laga sisa, poin maksimal mereka hanya 86.

Kejuaraan La Liga ini semakin memperpanjang dominasi Real Madrid dibandingkan Barcelona.

Los Blancos tercatat 36 kali menjadi juara La Liga dan 25 kali runner-up, jauh di atas Barcelona yang baru 25 kali juara dan 25 kali runner-up.

Musim ini, Real Madrid menunjukkan konsistensi luar biasa dengan menempati puncak klasemen hampir sepanjang musim.

Tercatat hanya ada 7 jornada ketika pimpinan klasemen direbut tim lain. Los Blancos juga hanya kalah satu kali, yaitu saat melawan Atletico Madrid 1-3 pada 24 September 2023.

Sejak kekalahan itu, Real Madrid tak terbendung. Kemenangan atas Cadiz 3-0 di Santiago Bernabeu pada Sabtumenjadi kemenangan ke-27 mereka di La Liga musim ini.