Pelari Muba Zella Melati Raih Juara Satu Ajang Bedulur Run 10 K Polres Musi Rawas

SEKAYU – Zella Melati, putri asal Kabupaten Musi Banyuasin berhasil meraih juara pertama Kategori Umum Putri pada ajang Bedulur Run 10 K Polres Musi Rawas Polda Sumsel, di Halaman Mapolres Musi Rawas Desa Muara Beliti Kecamatan Muara Beliti, Kabupaten Musi Rawas, Sumatera Selatan, Minggu (4/12/2022).

Selain itu atlet putri Muba lainnya yakni Nurul Laily dan Dwi meraih posisi ketiga dan harapan satu Kategori Umum Putri.

Sementara Kategori Umum Putra, atlet Muba Sandi berhasil menjadi juara ketiga, yang posisi pertamanya diraih Oleh pelari asal Kenya Kipchiroh Lel, dan juara dua Atlet Palembang Panji.

Dengan hasil ini Penjabat Bupati Musi Banyuasin Drs H Apriyadi MSi sangat bangga dengan capaian putra putri Muba yang telah mengharumkan nama daerah tersebut, seraya berharap prestasi ini dapat memotivasi atlet-atlet di Bumi Serasan Sekate lainnya.

“Alhamdulillah, Atlet kita atas nama Zella Melati mampu bersaing dan mendapatkan juara 1 putri di event Bedulur Run 10 K Polres Musi Rawas ,” ungkapnya

Lanjutnya ini merupakan wujud dari perjuangan atlet Kabupaten Muba dan menunjukkan bahwa punya kemampuan untuk bersaing dengan atlet-atlet nasional bahkan internasional lainnya.

“Kedepan kita akan terus bina dan beri apresiasi atlet lainnya untuk terus berprestasi mengharumkan nama Kabupaten Musi Banyuasin,” pungkasnya.